APRIJANTI

story, hobby, and beauty blog

Review Clinelle Hot Body Cream, Body Lotion Pembakar Lemak

Selama pandemi Covid-19 dan #DiRumahAja, aku merasa badan makin berisi (lemak), double chin makin chubby, tapi masih takut liat angka timbangan. Hahahaha... Adakah yang kayak aku juga? Jujur agak insecure sih sama badan sendiri, makanya sejak bulan kemarin aku maksain diri untuk aktif lari lagi.

Waktu sering lari dulu, aku kadang pakai produk slimming gel/cream di area lengan dan perut, lalu aku lilit dengan plastik wrap agar keringat keluar 2x lipat. Aku merasa cara ini lumayan efektif mengurangi cairan tubuh melalui keringat (bonus lingkar lengan dan perut sedikit menyusut).

clinelle hot

Aku baru tahu Brand Clinelle punya produk slimming gel dari temen-temen yang ikutan project Clozette Indonesia. Langsung dong kepo! Apalagi pas liat reviewnya, lingkar lengan pada mengecil. Wow, lengan labuku merasa terpanggil 👋😁

Clinelle Hot Body Cream punya 2 ukuran, 80ml dan 170ml. Ukuran yang lebih kecil cukap ringkes dibawa ketika kita olahraga dan mau re-apply produknya. Aku sudah coba produk ini dari awal bulan, kurang lebih 2 minggu aku pakai saat lari dan mau tidur. So far aku puas banget sama tekstur & formula produknya sampai hasilnya. Berikut review lengkapku!

KLAIM PRODUK:
Krim pembentuk tubuh yang efektif mengurangi selulit, meratakan perut, mengencangkan dan membentuk tubuh menjadi lebih kontur sekaligus meningkatkan elastisitas kulit, melembabkan, dan mencerahkan warna kulit.
Aku belum pernah sekalipun mencoba skincare dari Brand Clinelle, jadi Hot Body Shaper Cream ini adalah produk Clinelle pertama yang aku coba. Aku pun baru tau kalau mereka punya jargon "Hapy Skin Happy Face" dan punya 7 rahasia untuk membuat Happy Skin dengan 7 NO, yaitu: NO Artificial Fragrance, NO Artificial Colors, NO Comedogenic, NO Mineral Oils, NO Simple Denatured Alcohol, NO Lanolin, NO Paraben.

Sebagai pemilik kulit sensitif, klaim 7 NO di atas sih nyenengin banget. Aku jadi nggak ragu mau coba. Misal nanti ada masalah cocok/nggak cocok/alergi kandungan tertentu, balik lagi ke kebutuhan personal masing-masing pengguna, ya. At least tidak ada kandungan SD Alkohol di Body Cream aja adalah suatu keunggulan buatku karena aku jadi no worry kulit bakal kering.

INGREDIENTS:
Aqua (Water), Caprylic/Capric Triglyceride, Propylene Glycol, Glycerin, Phenoxyethanol, Acrylamide/Sodium Acryloyldimethytaurate Copolymer, Parfum*, Isohexadecane, Vanillyl Butyl Ether, Carbomer, Triethanolamine, Polysorbate 80, Phyllacantha Fibrosa Extract, Sorbitan Oleate, Sphacelaria Scoparia Extract, Hydrolyzyed Algae Extraxt. *parfum is from natural sources.

Aktif ingredients dari produk ini adalah Organic Brown Algae (Sphacelaria Scoparia Extract, Hydrolyzyed Algae Extraxt) secara efektif mampu mengurangi lemak tubuh, di-support juga dengan The SenseHot Thermal yang mengeluarkan reaksi panas sehingga keringat tubuh keluar lebih banyak dan Built-In Stainless Steel Roller sebagai aplikatornya.

Sphacelaria Scoparia Extract sebagai agen membuat kulit kencang, 3M3 Whiteris G untuk mencerahkan kulit, membuat warna selulit menjadi samar, dan melembutkan tekstur kulit. Terakhir Ekstrak Aprikot untuk membuat kulit menjadi lembab, lembut, dan harum.

Karena aku pernah coba beberapa produk slimming gel/cream, I can guarantee you produk satu ini punya wangi paling enak, enggak apek sama sekali! Aku happy olahraga sambil olesin produk ini karena bisa menutupi bau ketek dan keringat, Sist. Asli! 😂

slimming gel

KEMASAN:
Kemasannya standar sih tapi aplikatornya bikin istimewa, cukup unik karena ada 5 buah aplikator roller-ball yang terbuat dari stainless steel. Aplikatornya ini berfungsi memaksimalkan efek pelangsingan. Aku pribadi sih suka ya karena ketika bersentukan kulit jadi dinginnn.... walau nantinya aku mengeluh kepanasan dan keringatan. Hehehehe.

Baik kemasan besar dan kecilnya dilengkapi dengan 5 roller-ball, hanya ukurannya saja yang berbeda, serta cara mengeluarkan produknya.

Pada ukuran besar kita hanya perlu memencet kemasannya saja seperti mengeluarkan pasta gigi, lalu produknya akan keluar. Sedangkan pada ukuran kecil, aplikatornya harus diputar dulu baru deh produknya keluar.

clinelle
Perbandingan kemasan Clinelle Hot Body Cream yang besar & kecil

TEKSTUR & FORMULASI:
Poin penting yang paling aku perhatikan dari semua produk Body Care adalah tekstur dan formulasinya. Harus gampang menyerap, tidak lengket, dan tidak bau apek! Clinelle Hot Body Cream memenuhi semuanya. Plusnya lagi, teksturnya mirip body lotion yang bikin kulit lembut dan cerah jika rutin dipakai. 👏

clinelle
Aplikator Built-In Stainless Steel Roller

Warning untuk pengguna yang baru pertama kali mencoba produk Hot Slimming gel/cream seperti Clinelle Hot Body Cream ini, harus siap-siap kepanasan, karena begitulah cara kerjanya. Hawa panas yang dihasilkan dari produk ini berfungsi agar keringat kita keluar lebih banyak. Sehingga kalori yang diluruhkan semakin banyak pula. Makanya efeknya bisa bikin kulit jadi kencang dan otomatis lemak berkurang.

CARA PAKAI:
Produk ini paling cocok digunakan untuk kamu yang hobi workout, dijamin keringat makin gobyos, tapi bukan berarti yang nggak hobi olahraga dilarang pakai, ya! Aku kalau lagi mager lari atau lagi PMS tetap olesin produk ini ke lengan dan perut biar anget. Hehehe...

Berhubung ada aplikator Roller Ball-nya, variasi cara pakai di beberapa bagian tubuh agak berbeda.
  1. Lengan bagian dalam & Perut bagian tengah: keluarkan produk, oleskan sambil dipijat dengan gerakan memutar searah jarum jam sampai produknya meresap sempurna. Ulangi selama 5 menit di pagi dan malahm hari.
  2. Perut bagian samping: oleskan produk sambil dipijat dengan gerakan memutar dari bagian belakang pinggang sampai ke arah perut samping. Beri sedikit tekanan di sekitar lengkungan pinggang.
  3. Lengan bagian luar, Paha bagian luar & dalam: keluarkan produk, oleskan sambil dipijat dengan gerakan lurus dari bawah ke atas.
Intinya, untuk bagian tubuh yang lebih lunak (lengan dalam dan perut tengah) gerakan pijatan dibuat melingkar searah jarum jam, sedangkan bagian tubuh yang lebih padat (lengan luar dan paha) gerakannya lurus dari bawah ke atas.

HARGA:
  • Clinelle Hot Body Cream 80ml IDR 159.000
  • Clinelle Hot Body Cream 170ml IDR 289.000
Rangkaian Clinelle Hot Body Cream sudah tersedia di Drugstore seperti Guardian dan juga E-Commerce Official Shopee Clinelle. Promo menggiurkan untuk Sobat Diskon, nih!
Gunakan kode voucher CLINCLZTT untuk potongan 10% setiap pembelian package Clinelle Hot Body Cream 80ml di Official Shopee Clinelle. Minimum pembelian Rp 150.000 dan maksimal diskon Rp 100.000. (Periode diskon sampai 31 Juli 2020)

HASIL PEMAKAIAN SETELAH 2 MINGGU:
Motivasi terbesarku pakai produk slimming gel/cream bukan semata-mata untuk mengecilkan lemak, Sist! Karena kalau nggak dibarengi workout hasilnya nggak akan terlalu maksimal. Hasil yang paling kentara dari penggunaan produk ini adalah kulitku jadi nggak terlalu kendur; tetap kencang macam ABG, dan tekstur selulit kasar berangsur-angsur jadi semakin samar.
clinelle hot body cream
Perbandingan Sebelum & Sesudah menggunakan Clinelle Hot Body Cream

Aku yang kadang lupa pakai produknya aja, lingkar lengan bisa mengecil 1 cm, apalagi temen-temen yang rutin pakai ya?

So, kalau ditanya produk ini worth to buy apa nggak? Aku bisa jawab WORTH!

clinelle

Untuk info lebih lanjut, jangan lupa follow instagram Clinelle Indonesia & Clozette Indonesia, ya 😉

Comments

  1. Kalo kubaca ingredientsnya aman yah untuk ibu hamil juga. Jadi pengen pake buat yoga biar lebih maksimal hihi. Tapi tunggu abis lahiran aja deh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Harusnya sih aman beb Erny, tapi takutnya kulit Ibu hamil yang kurang nyaman sama efek anget2nya gitu... dipakai habis lahiran biar efek kencengnya dapet ya 😁

      Delete
  2. klo ada cream seperti ini jadi mempercepat menggapai body goals biar makin percaya diri

    ReplyDelete
  3. aku pertama pakai langsung gatal gatal ini normal apa tidak cocok dikulit aku yaa. aku baru beli yang 170ml beli di guardian. paha aku langsung merah karna di garuk terus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jangan digaruk kak, reaksi kena kulit apalagi banyak keringat ketika olahraga memang jadi nggak nyaman, kalau di aku jadi panas dan sedikit gatal. Kalau kulitnya sudah nggak berkeringat ya jadi nggak panas dan gatal. Setelah olahraga langsung mandi aja.

      Delete

Post a Comment

Hai, terima kasih sudah berkenan mampir ke blog Aprijanti.com

Saya membaca setiap komentar yang masuk. Jika ada pertanyaan penting, mohon untuk cek kembali balasan saya pada postingan ini, ya! Mohon maaf untuk setiap komentar dari unknown, spam, pornografi, judi, caci maki, dan komentar yang memiliki link hidup, akan saya hapus. Salam! :)